Wisata di Dieng, Telaga Warna - Datarang tinggi Dieng merupakan
kawasan wisata yang masuk ke wilayah Kabupaten Wonosobo dan Banjarnegara. Memiliki
puluhan tempat wisata yang eksotis. Sehingga tidak percuma jika dieng menjadi
salah satu tempat wisata terbaik di daerah Jawa Tengah. Berbagai wisata unik
ada di dataran tinggi Dieng yang belum tentu bisa ditemukan di daerah lain. Salah
satu obyek wisata yang unik di dataran tinggi Dieng yaitu Telaga Warna. Disebut
telaga warna karena air yang berada di telaga ini memiliki berbagai macam warna
diantarnya warna hijau, merah, putih, biru dan lembayung. Perubahan yang
terjadi di telaga ini disebabkan karena adanya kandungan sulfur yang cukup
tinggi sehingga pada waktu-waktu tertentu dan karena di tambah adanya cahaya
matahari sehingga muncul lah warna-warna tersebut, dan mampu berubah-ubah warnanya.
Telaga Warna berada di Desa Dieng Wetan, Kecamatan Kejajar,
Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah yang berketinggian sekitar 2000 mdpl. Untuk bisa
mencapai tempat ini tidaklah begitu sulit atau bisa dikatakan mudah, karena
untuk sampai di semua tempat wisata yang ada di dieng sudah ada papan penunjuk
arah sehingga wisatawan tidak akan tersesat, atau jika memang benar-benar
bingung anda bisa bertanya kepada masyarakat sekitar. Mereka dengan senang hati
dan ramah akan membantu anda.
Siapa yang tidak kenal tempat wisata dieng, begitu juga dengan
Telaga Warnanya yang mempesona. Hampir semua pengunjung yang datang ke Dataran
tinggi Dieng pasti akan menyempatkan datang ke Telaga Warna. Suasana di telaga
warna memang begitu tenang, sehingga cocok juga sebagai tempat anda melepas
lelah setelah begelut dengan pekerjaan anda. Ada beberapa spot yang bisa
dijadikan tempat untuk berselfi ria, tapi perlu diingat tetap untuk
berhati-hati. Jangan sampa ketikai anda keasyikan berfoto kemudian malah
tercebut ke dalam telaga. Tidak hanya menikmati wisata telaga warna saja, di
sekitar telaga ada hutan yang rindang dan disediakan ajalan setapak, sehingga
anda bisa menikmati hutan yang rimbun sambil mengelilingi luasnya Telaga Warna.
Ada beberapa obyek wisata yang berdekatan dengan Telaga Warna, di
antarnya yaitu Dieng Plateu Theater, Goa Semar, Goa Sumur, Goa pengantin, Batu
Ratapan dan Petak Sembilan.
Demikanlah sedikit info tentang Telaga Warna yang berada di Dataran
Tinggi Dieng. Jika Bermanfaat seilahkan share artikel ini, sehingga bisa
bermanfaat untuk semuanya.
EmoticonEmoticon